Pages

Wednesday, May 22, 2013

Bisakah 'aku' disebut seorang fotografer?

Aku fotografer, dia fotografer, kamu fotografer, kita semua fotografer. lalu siapa fotografer itu? seperti apa? sering kita jumpai pertanyaan- pertanyaan seperti itu di sekitar kita, "oh dia pasti seorang fotografer" "dia pasti fotografer hebat, lihat saja kamera dan lensa yang dibawanya" apakah seperti itu? apakah setiap orang itu fotografer? seperti contoh, ada orang yang mempunyai gitar, apakah dia seorang gitaris? orang yang suka menyanyi, apakah dia seorang vokalis? orang yang memiliki begitu banyak buku dirumahnya, apakah dia seorang yang berpendidikan tinggi? orang yang memiliki banyak koleksi lukisan, apakah dia seorang pelukis?   lalu orang yang memiliki kamera, apakah dia seorang fotografer? seperti itulah gambarannya. lalu bagaimana pendapat kalian dengan orang yang tiba-tiba terkenal sebagai menjadi seorang fotografer? yang pada mulanya mereka bukan seorang fotografer, hanya karena mereka suka memotret dan membawa kamera kemana-mana lalu mereka disebut fotografer. lalu tiba-tiba melejit begitu saja karena mereka adalah orang-orang yang pada awalnya memang sudah terkenal? seperti mengambil keuntungan dari kepopularitasan mereka. lalu bagaimana dengan orang-orang yang tidak terkenal yang ingin menjadi seorang fotografer? mereka berusaha, mendalami dan memulai semuanya dari nol, dari titik paling bawah. apakah mereka bisa menjadi seorang fotografer?

No comments:

Post a Comment